Thursday, January 2, 2014

Segarnya Susu Fermentasi



Yogurt Blueberry
Yoghurt adalah salah satu produk fermentasi dari susu pasteurisasi dengan menambahkan bakteri lactobacillius bulgaricus yang dapat menghasilkan bakteri asam laktat dan asam asetat sehingga mengeluarkan cita rasa yang asam dalam proses fermentasi susu tersebut. Sensasi rasa asam yang dikeluarkan dalam proses fermentasi ini menjadi salah satu ciri khas dari rasa yogurt, karena rasa asam ini akan menyegarkan tubuh setelah kita meminumnya. Yogurt disajikan secara dingin dan dalam keadaan yang sedikit kental untuk menjaga kandungan gizi yang ada didalamnya.
Yogurt memiliki beberapa varian rasa seperti Leci, Jeruk, Blueberry, Srawberry, mix fruit dll. Rasa yogurt akan bertambah segar apalagi jika ditambah dengan aneka buah segar. Yogurt kini bisa kita dapatkan dalam bentuk kemasan di beberapa toko yang menyediakan serta banyak juga rumah makan yang menyajikan menu minuman yang satu ini. Atau anda juga bisa membuatnya sendiri. Karena yogurt dapat dibuat dengan susu apa saja, termasuk susu kacang kedelai.

Apa Sih Kelebihan Yogurt ?
Bila di nilai dari kandungan gizinya, yogurt tidaklah kalah dengan susu pada umumnya. Hal ini karena bahan dasar yogurt adalah susu, bahkan ada beberapa kelebihan yogurt yang tidak dimiliki oleh susu murni yaitu :
1.      Sangat cocok dikonsumsi oleh orang yang sensitif dengan susu (yang ditandai dengan diare) karena laktosa yang terkandung pada susu biasa sudah disederhanakan dalam proses fermentasi yogurt.
2.      Bila dikonsumsi secara rutin bahkan mampu menghambat kadar kolestrol dalam darah karena yogurt mengandung bakteri lactobasillus. Lactobasillus berfungsi menghambat pembentukan kolestrol dalam darah kita yang berasal dari makanan yang kita makan seperti jeroan atau daging.
3.      Meningkatkan daya tahan tubuh kita karena yogurt mengandung banyak bakteri baik sehingga secara otomatis dapat menyeimbangkan bakteri jahat yang terdapat dalam susu kita. 
(Wahyu Tri Oktaviani)

No comments:

Post a Comment